Emas Sebagai Logam Mulia Sudah Disebut Dalam Al Quran

 Emas merupakan benda alam dengan Formula Aurum = Au, dengan Berat  atom dan mempunyai berat jenis 19,3 gram persentimeter kubik. Emas sebagai logam mulia sudah disebut dalam Al quran, di dalam surat :

  • Surat Al Imron, ayat 14: "Dijadikan terasa indah dalam pandangan manusia cinta terhadap apa yang diinginkan, berupa perempuan-perempuan dan anak-anak, harta benda yang bertumpuk dalam bentuk emas dan perak, kuda pilihan, hewan ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia dan di sisi Allah lah tempat kembali yang terbaik" dan juga ayat 91,
  • Surat Al A'raf ayat 148, 
  • Surat At Taubah ayat 34 dan 35, 
  • Surat Al Isra' ayat 93, 
  • Surat Al Hajj ayat 23, 
  • Surat Al Fathir ayat 33, 
  • Surat Az Zukruf ayat 35, 53 dan 71, 
  • Surat al Waqiah ayat 15.

Lalu Siapa yang menemukan logam emas ini dalam tata kehidupan manusia di bumi ini ?

Membaca sejarah nabi dan rosul bahwa benda logam mulia ini telah dijadikan sebagai alat tukar menukar pada zaman Nabi Syit , maknanya pada masa itu emas sudah diketemukan di muka bumi ini, bahkan boleh jadi sejak sebelumnya.

Bahkan dalam cerita yang lainnya bahwa Qabil setelah meninggal, maka makhluk lain menyuruh untuk dibalsam dengan minyak tertentu untuk supaya awet lalu diletakkan diatas tahta emas dan dijadikan sesembahan. (maaf konon ini dari golongan setan).

 

Mengapa menjadi Logam Mulia?

dari sifat fisiknya Emas berwarna kuning keemasan, tidak mudah korosi, tidak berkarat atau bersenyawa dengan oksigen, mempunyai berat jenis 19,3

Bagaimana tidak menjadi mulia, lah Allah saja telah memfirmankan melalui Al Quran, bahwa orang orang baik akan diterima di akhirat dan disambut dengan permadani dan benda benda gemerlapan dengan emas dan berlian. 

Maknai sebagai suatu hal yang sangat bernilai sehingga dijadikan sebagai penyambutan orang baik di dalam surga . Insya Allah. 

Sementara itu semua mungkin belum tampak nyata di dalam penglihatan sekarang. Nah kalau lebih nyata apa yang berlaku sekarang, yang membuat emas menjadi logam yang mulia , adalah sebagai berikut.

Emas telah dijadikan sebagai suatu perhiasan berharga, suatu hal yang mewah, menjadi sesuatu yang dianggap ter....sanjung, terhormat, termahal dan termewah dan ter..lainnya.

Lihatlah betapa tidak, contohnya...pernahkan mendengar atau membaca bahwa orang kaya di Abu Dhabi memberikan hadiah kepada anaknya ulang tahun berupa Closed dari emas, ada pula yang memberikan sepeda dari emas..

Itu semua mengapa?

Karena memanglah emas suatu logam yang mulia.

Ada lagi yang nyata bahwa emas dipakai sebagai alat tukar perdagangan sebagai "Dinar" sedang peraknya sebagai "Dirham". Inipun sudah sejak jaman dahulu dilakukan penduduk dunia.  

Degodego Semakin banyak pengetahuan membuat bijak

0 Response to "Emas Sebagai Logam Mulia Sudah Disebut Dalam Al Quran"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel